;

Senin, 03 Agustus 2009

BERITA BNP2TKI

BNP2TKI Akan Bentuk KBBM di Setiap Desa

"Saat ini BNP2TKI memerangi praktik percaloan TKI dengan cara pendekatan langsung. Untuk itu BNP2TKI akan membentuk KBBM yang datang langsung di setiap desa khususnya kantong-kantong TKI," papar Jumhur dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi IX DPRI, Senin (27/7).

Kepala BNP2TKI ini mengungkapkan, KBBM adalah kegiatan berupa simulasi dan pelatihan-pelatihan untuk para CTKI. Program ini diharapkan menjadi stimulus awal, sehingga nantinya masyarakat mampu mandiri, dan dapat secara swadaya menciptakan program pelatihannya sendiri.